PT Darma Henwa Tbk (Perseroan) didirikan sebagai perusahaan berstatus Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) dengan nama PT Darma Henwa berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia dengan Akta No. 54, tanggal 8 Oktober 1991. Pada bulan Juli 1996, Perusahaan mengubah statusnya dari PMDN menjadi perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) dengan masuknya Henry Walker Group Limited sebagai pemegang saham terbesar Perseroan. Pada bulan Januari 2005, Perseroan mengubah namanya menjadi PT HWE Indonesia dan pada bulan September 2006 berubah lagi namanya menjadi PT Darma Henwa Tbk. Di tahun 2007, Perseroan menjadi perusahaan public dengan nama PT Darma Henwa Tbk dengan mencatatkan 3.150.000.000 (tiga miliar seratus lima puluh juta) saham biasa di Bursa Efek Indonesia dengan kode saham DEWA. Kegiatan utama Perseroan saat ini adalah bergerak dalam bidang jasa kontraktor pertambangan, jasa penambangan umum, pemeliharaan dan perawatan peralatan. Hal ini sejalan dengan lingkup usaha sebagaimana tercantum dalam Anggaran Dasar Perseroan yang meliputi: Pembersihan permukaan tanah; Pemindahan tanah pucuk; Pemindahan lapisan penutup; Pengangkutan batubara; Pengapalan batubara; dan Penyewaan alat. Sejak berdiri sampai saat ini, beragam proyek pertambangan dari klien-klien terkemuka telah dikerjakan oleh Perseroan dengan hasil dan kualitas yang dapat dibanggakan dan menempatkan Perseroan sebagai penyedia jasa pertambangan terkemuka di Indonesia.
Job Descriptions:Tanggal Buka Lowongan : 22 June 2018 (Tutup pada 23-July-2018)
Gaji : Bisa hubungi PT Darma Henwa, Tbk -
Industri : Pertambangan